Untukmu dan untukku Dua garis persamaan linear dengan sudut algoritma yang berbeda Mencoba menemukan lintang di bujur Berlipat menjadi kuadrat dalam dua tanda kurung Untukmu dan untukku Dua tanda baca di satu kalimat kiasan Yang satu tanda tanya Dan lainnya tanda seru selepas koma Untukmu dan untukku Dua ketukan nada yang saling bertabrakan Berbeda notasi dengan alunan masing-masingnya Iramamu bukan untukku Dan iramaku bukan untukmu Untukmu dan untukku Dua kutub yang tak bisa saling bertemu Bertarikan satu sama lainnya Tak saling berhadapan Untukmu dan untukku Dua waktu yang tak tepat untuk satu sama lainnya