Dari balik kaca kereta
Lanskap terbentang
Sekilas panorama
Tergambarkan sebab cahaya
Dari lampu kereta
Delapan rangkai kereta
Membawa manusia mengejar nasibnya
Asa dengan kecemasan
Bimbang beserta kegembiraan
Menyambut waktu-waktu di lain masa
Persamaan dari semua hanyalah satu
Seolah semua tampak sibuk dengan sendirinya
Atau hanya sebatas menampakkan bahwa mereka itu sibuk
Penegasan dengan tatapannya tanpa henti dari layar gawai
Tanpa memperdulikan tatapan pada sudut lain
Kommentare
Kommentar veröffentlichen