Aku masih tetap berdiri
Terjebak diantara lingkaran
Yang kusebut dosa
Terasa jelas untuk dibaca
Pikiran itu menautkan
Hiruk pikuk yang selalu sama
Terkubur dari sebab rutinitas
Kepada arah yang tak jelas ujungnya
Lagi-lagi aku terdiam
Menyesali akal yang tak sehat
Bukan tak paham akan makna yang ada
Hanya logika yang selalu menjadi dangkal
Kommentare
Kommentar veröffentlichen